MOSKOW, iNews.id - Presiden Rusia Vladimir Putin ternyata sering menggunakan senjata. Pada Kamis lalu, Putin menunjukkan kemampuannya menggunakan senapan penembak runduk atau sniper saat menunjau lokasi pelatihan militer.
Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan Putin sangat sering menggunakan senjata karena suka menjajal model-model baru.
Menjawab pertanyaan jurnalis soal seberapa dekat Putin dengan senjata, Peskov menegaskan hal itu tak terkait dengan operasi militer khusus Rusia di Ukraina.
“Saya kira ini tidak terkait dengan operasi militer, terutama karena Putin menggunakan senjata lebih dari dua kali, tapi sangat, sangat sering. Latihan yang benar-benar normal. Dia suka mencoba beberapa model baru,” kata Peskov, dikutip dari RT, Sabtu (22/10/2022).
Putin mengunjungi tempat pelatihan militer di Ryazan untuk mengecek kesiapan pasukan cadangan yang yang akan dikirim ke Ukraina. Pada kesempata itu Putin mendatangi lapangan tembak dan menjajal senapan sniper Dragunov (SVD). Dalam posisi tengkurap layaknya sniper dia melepaskan beberapa tembakan.
Selain itu, Putin yang didampingi Menteri Pertahanan Sergei Shoigu, juga melihat perlengkapan standar peserta wajib militer, seperti seragam, helm, pelindung tubuh, serta sepatu bot musim gugur dan musim dingin. Dia menginsturksikan agar perlengkapan itu benar-benar tersedia bagi semua pasukan di lapangan.
Vladimir Putin Teken Dekret Kirim 300.000 Pasukan Tambahan ke Ukraina, Begini Reaksi China
Editor : Anton Suhartono
Follow Berita iNews di Google News