Unjuk Kekuatan Militer, Taiwan ke China: Jangan Pernah Remehkan Kami!
TAIPEI, iNews.id - Pemerintah Taiwan merilis video yang menunjukkan kekuatan militernya. Video tersebut menegaskan sikap Taiwan terhadap provokasi berulang yang dilakukan armada militer China daratan.
Dalam tiga bulan terakhir, armada militer China berulang kali melakukan provokasi pada Taiwan dengan mengirimkan jet-jet tempurnya serta melakukan latihan perang di Selat Taiwan dan Laut China Selatan.
Peningkatan aktivitas militer itu sebagai upaya China menancapkan kekuasaannya di pulau yang diklaim sebagai milik mereka.
Menyikapi provokasi China tersebut, Kementerian Pertahanan Taiwan mempublikasikan tayangan video melalui media sosial resminya pada Kamis (20/8/2020) malam waktu setempat.
Dalam tayangan video berdurasi kurang lebih 2 menit menunjukkan kekuatan militer Taiwan sebagai "sikap tegas terhadap tindakan tekanan militer Tentara Pembebasan Rakyat Komunis China baru-baru ini."