Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Trump Yakin Iran Tak Punya Kemampuan Nuklir Lagi
Advertisement . Scroll to see content

Viral, Pasutri Kesepian Wariskan Apartemen ke Anjing Peliharaan

Senin, 21 Agustus 2023 - 19:49:00 WIB
Viral, Pasutri Kesepian Wariskan Apartemen ke Anjing Peliharaan
Pasutri di Iran wariskan apartemen mereka kepada anjing peliharaan karena tak punya ahli waris (Foto: Breeding Business)
Advertisement . Scroll to see content

TEHERAN, iNews.id - Publik Iran dihebohkan dengan video viral pasangan suami istri (pasutri) menyerahkan kepemilikan apartmen ke anjing peliharaan mereka. Apartemen itu milik pasutri kesepian yang tak memiliki ahli waris

Dalam kontrak itu, pasutri meneken kesepakatan untuk menyerahkan apartemennya kepada anjing putih bernama Chester. Anjing mungil itu kemudian melakukan cap jari pada dokumen, dibantu seorang perempuan sebagai tanda pengalihan aset.

Setelah video itu viral, polisi menangkap seorang pria agen properti yang tampak dalam video. Pria yang diketahui sebagai kepala agen properti perusahaan real estate itu memfasilitasi pengalihan kepemilikan apartemen kepada anjing. 

Pria itu mengatakan dalam video, pasutri tersebut tidak memiliki ahli waris sehingga mereka ingin menyerahkan unit apartemennya kepada anjing peliharaan.

"Polisi menangkap kepala agen real estate dan menutup perusahaannya pada Sabtu," demikian laporan di portal berita hukum Iran, Mizan Online, mengutip Wakil Jaksa Agung Reza Tabar.

Tabar menjelaskan, melalui transaksi itu sang agen berusaha untuk membuat pelanggaran nilai-nilai moral masyarakat seolah hal yang wajar. Transaksi atau kontrak tersebut juga tidak memiliki dasar hukum.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut