Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Alasan Hukuman Vadel Badjideh Makin Berat usai Banding Ditolak Terungkap!
Advertisement . Scroll to see content

Viral, Perempuan Ini Undang Semua Mantan ke Pernikahannya Ditempatkan di 1 Meja

Selasa, 14 Februari 2023 - 21:09:00 WIB
Viral, Perempuan Ini Undang Semua Mantan ke Pernikahannya Ditempatkan di 1 Meja
Seorang perempuan di China mengundang semua mantan pacar ke pernikahannya dan ditempatkan di satu meja (Foto: Weibo)
Advertisement . Scroll to see content

BEIJING, iNews.id - Video seorang perempuan di Hubei, China, mengundang semua pria yang pernah menjadi pacarnya ke acara pernikahannya menjadi viral. Bukan hanya itu, sang perempuan yang tak disebutkan identitasnya itu menempatkan para mantannya di satu meja.

Dalam video yang diunggah di Weibo tampak meja tersebut diberi nama 'Meja Mantan Pacar'. Sedikitnya ada lima pria yang menempati meja tersebut dalam resepsi yang berlangsung pada 8 Januari lalu.

"Pada 8 Januari, saat seorang pengantin perempuan di Hubei menikah, dia mengundang semua mantan pacarnya ke pernikahan dan menempatkan para mantan itu di sebuah meja. Ada tanda bertulis Meja Mantan Pacar," demikian caption dalam video yang diunggah di akun Weibo Yipin Financial Media.

Raut wajah para pria tersebut tampaknya tak terlalu bahagia. Ada yang memberikan botol wine ke sesama mantan di sebelahnya. Seorang pria bahkan menunjukkan wajah muram, seperti tidak rela berada di tempat itu.

Pria lain tampak merekan suasana di dalam gedung pernikahan dengan kamera ponselnya.

Namun di meja itu juga ada beberapa perempuan yang tampaknya kekasih baru dari para mantannya.

Video itu mendapat berbagai komentar netizen, umumnya tak percaya dengan apa yang mereka tonton.

“Apakah saya harus memeriksa mata? Para mantan pacar itu semua merasa memiliki wajah mirip, hahaha,” komentar seorang pengguna Weibo.

Sementara netizen lain memuji kesabaran pengantin karena mau menerima kedatangan para mantan istrinya.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut