Waduh, Tentara Korsel Tak Sengaja Tembakkan Senapan Mesin ke Korut
SEOUL, iNews.id - Seorang tentara Korea Selatan (Korsel) secara tidak sengaja menembakkan senapan mesinnya ke arah Korea Utara (Korut), demikian laporan kantor berita Yonhap.
Dia menembakkan peluru menggunakan senapan mesin berat dari unit pos terdepan di Yangju, sekitar 25 km sebelah di utara Seoul.
Peristiwa yang berlangsung pada Rabu (28/5/2025) itu melibatkan tentara yang ditempatkan di unit garis depan dekat perbatasan kedua negara.
Kejadian tersebut juga memaksa Korsel menyiarkan tayangan untuk memberi tahu Korut seputar insiden tersebut.
Yang Seung Kwan, juru bicara Kepala Staf Gabungan (JCS) Korsel, mengatakan unit terkait telah melakukan siaran dan dikirim ke Korsel untuk memberi tahu mengenai laar belakang insiden tersebut. Sejauh ini tidak ada pergerakan luar biasa militer Korut yang terdeteksi.
Ini adalah insiden kedua yang terjadi dalam sebulan setelah seorang tentara Korsel secara tidak sengaja menembakkan peluru dari senapan mesin berat K6 dari pos jaga. Insiden itu terjadi di dalam Zona Demiliterisasi yang memisahkan kedua Korea di Cheorwon, sekitar 70 km dari Seoul.
Editor: Anton Suhartono