Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran Dahsyat di Jepang Ludeskan 170 Rumah, Api Menyebar ke Hutan
Advertisement . Scroll to see content

Wahana Bianglala Tertinggi di Jepang Mogok Disambar Petir, Evakuasi Berlangsung Dramatis

Kamis, 27 November 2025 - 14:00:00 WIB
Wahana Bianglala Tertinggi di Jepang Mogok Disambar Petir, Evakuasi Berlangsung Dramatis
Wahana bianglala Osaka Wheel, Jepang. tiba-tiba mogok setelah disambar petir (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

OSAKA, iNews.id - Peristiwa menegangkan mewarnai evakuasi pengguna wahana bianglala Osaka Wheel di Osaka, Jepang. Wahana setinggi 123 meter itu berhenti berputar secara tiba-tiba setelah tersambar petir, Selasa (25/11/2025) sore. 

Petugas pemadam kebakaran Osaka menyelamatkan sekitar 20 orang dari wahana tersebut. Butuh waktu beberapa jam untuk mengevakuasi pengguna satu per satu dari ketinggian ekstrem.

Para petugas memutar roda bianglala secara manual sehingga memungkinkan beberapa pemgguna yang terjebak di keluar dengan aman. Namun pengguna lain di ketinggian maksimum tetap harus dievakuasi menggunakam truk tangga milik pemadam kebakaran.

Osaka Wheel, berada di kompleks pusat perbelanjaan Expocity dan gedung bioskop di Suita, disebut sebagai bianglala tertinggi di Jepang.

Lokasinya berada dekat Tower of the Sun, bangunan yang masih dilestarikan dan menjadi simbol Japan World Exposition tahun 1970.

Editor: Anton Suhartono

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut