Waspada Penipuan Modus Phising WhatsApp Web, Ratusan Warga Singapura Jadi Korban
SINGAPURA, iNews.id - Setidaknya 237 warga Singapura menjadi korban penipuan phishing yang melibatkan halaman palsu WhatsApp Web hingga November 2023. Kerugian hampir mencapai Rp9 miliar.
Melansir dari The Straits Times, Jumat (17/11/2023), pengguna WA jangan sembarangan mengklik tautan WhatsApp Web yang tidak jelas karena bisa berakibat fatal.
Modus penipu yakni mengambil kontrol atas akun WhatsApp yang pengguna yang mengklik tautan URL yang belum diverifikasi saat mencari halaman resmi WhatsApp Web.
Dengan menyamar sebagai pengguna akun asli, para penipu kemudian menghubungi keluarga atau teman-teman yang terdaftar dalam daftar kontak akun tersebut, meminta pinjaman.
Para penipu biasanya mengklaim bahwa mereka membutuhkan uang dengan sangat mendesak. Baik untuk membayar pembelian atau untuk membantu teman yang sedang mengalami kesulitan keuangan.
Modus lainnya yakni, penipu butuh segera uang untuk transfer tapi mengaku terkena limit transaksi dalam sehari sehingga membutuhkan bantuan.
Beberapa penipu juga mungkin meminta kontak untuk menyediakan tangkapan layar yang menunjukkan transfer untuk meminta lebih banyak uang nantinya.
"Korban akan menyadari bahwa mereka telah ditipu setelah menghubungi atau dihubungi oleh keluarga atau teman mereka yang mengklaim tidak menerima uang apa pun," kata polisi Singapura.
Polisi menyarankan pengguna WA mengaktifkan fitur verifikasi dua langkah dan hanya menggunakan situs web resmi WhatsApp Web.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq