Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pemerintah Gelontorkan Diskon Tarif Kereta hingga Pesawat saat Libur Nataru, Ini Rinciannya
Advertisement . Scroll to see content

Wow, Israel Gelontorkan Rp407 Triliun Bangun Jalur Kereta sampai Arab Saudi

Senin, 31 Juli 2023 - 10:59:00 WIB
Wow, Israel Gelontorkan Rp407 Triliun Bangun Jalur Kereta sampai Arab Saudi
Benjamin Netanyahu mengatakan Israel akan menggelontorkan 27 miliar dolar AS untuk membangun jalur rel kereta yang bisa menghubungkan negaranya dengan Arab Saudi (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

TEL AVIV, iNews.id - Israel akan menggelontorkan dana 27 miliar dolar AS atau sekitar Rp407,4 triliun untuk membangun jalur rel kereta baru. Selain untuk memenuhi kebutuhan transportasi dalam negeri, Israel juga berambisi membangun jalur hingga Arab Saudi.

Perdana Menteri Benjamin Netanyahu, dalam rapat kabinet Minggu (30/7/2023), mengatakan Israel ingin membangun rel yang menghubungkan kota-kota terpencil sehingga bisa terkoneksi dengan Tel Aviv.

Dia memprakarsai beberapa pembangunan infrastruktur, termasuk 'Proyek Satu Israel'. Proyek ini bertujuan mengurangi waktu perjalanan dari daerah-daerah terpencil Israel menuju kota pusat bisnis dan pemerintahan menjadi 2 jam saja menggunakan kereta.

Rencana ini sebenarnya bukan ide baru, melainkan sudah dipromosikan pemimpin sebelumnya. Meski demikian, hanya sedikit kemajuan yang dicapai. 

Pemerintah Israel pada 2010 menyetujui inisiatif serupa untuk jaringan nasional, namum saat itu tak mendapat respons positif.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut