Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Korban Dugaan Pelecehan Oleh Kepala SPPG di Kota Bekasi Serahkan Bukti ke Polres
Advertisement . Scroll to see content

5 Rumah di Bekasi Rusak akibat Angin Puting Beliung, Atap Beterbangan

Sabtu, 26 November 2022 - 22:18:00 WIB
 5 Rumah di Bekasi Rusak akibat Angin Puting Beliung, Atap Beterbangan
Lima rumah rusak akibat diterjang angin puting beliung di Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/11/2022) sore. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Sebanyak 5 rumah rusak akibat diterjang angin puting beliung di Babelan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/11/2022) sore. Atap rumah juga roboh dan beterbangan. 

"Angin puting beliung akibat hujan deras dan angin kencang menyebabkan atap rumah roboh dan beterbangan," kata Kapolsek Babelan Kompol Sutrisno, Sabtu (26/11/2022).

Sutrisno mengatakan, ada 5 KK yang terdampak atas kejadian tersebut. Sedangkan pohon tumbang juga menimpa kabel listrik.

"Saat ini pohon tumbang sudah dievakuasi oleh Damkar Kecamatan Babelan dan PLN Kecamatan Babelan," katanya.

Adapun rincian kerugian materiel akibat kejadian itu sekitar Rp29 juta. 

"Selain itu juga mengakibatkan 7 (tujuh) rumah lainnya yang terdampak di Perumahan Balinda Kelurahan Kebalen dengan kisaran kerugian materiel Rp300.000," katanya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut