Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Breaking News: KPK OTT Pegawai Pajak Kanwil Jakut
Advertisement . Scroll to see content

610 Sekolah di Jakarta Dibuka Bertahap Mulai 30 Agustus 2021

Sabtu, 28 Agustus 2021 - 09:00:00 WIB
610 Sekolah di Jakarta Dibuka Bertahap Mulai 30 Agustus 2021
Sebanyak 610 sekolah akan memulai PTM secara bertahap mulai 30 Agustus 2021. (Foto: ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pemprov DKI Jakarta terus mempersiapkan diri jelang pembukaan sekolah untuk pembelajaran tatap muka (PTM). Hal ini dilakukan setelah pemerintah pusat menetapkan Jakarta PPKM Level 3 di mana sekolah dibolehkan buka dengan kapasitas maksimal 50 persen.

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengatakan PTM di DKI Jakarta akan dimulai pada 30 Agustus 2021. Riza mengatakan nantinya pembukaan sekolah akan dilakukan secara bertahap.

“Insya Allah Pembelajaran Tatap Muka akan dimulai tanggal 30 Agustus 2021 secara bertahap,” kata Riza Patria dalam unggahannya di instagram @arizapatria, Sabtu (28/08/2021)

Riza menambahkan nantinya akan ada sebanyak 610 sekolah yang akan melakukan pembelajaran tatap muka. Adapun sekolah-sekolah tersebut merupakan sekolah yang sudah diuji coba pada bulan sebelumnya.

“Jumlah ini akan terus bertambah seiring kedisiplinan para siswa dan kita semua,” ucapnya.

Ariza juga mengatakan Pemprov DKI Jakarta menargetkan sebanyak 1.500 sekolah untuk dapat melakukan PTM pada bulan September 2021. Hal ini dilakukan agar pada awal tahun 2022 PTM akan dilakukan secara penuh di seluruh sekolah di DKI.

“Untuk kapasitasnya saat pembelajaran adalah 50 persen kecuali PAUD dan sekolah luar biasa yang dibatasi lima siswa satu kelasnya. Kami akan menutup sekolah selama tiga hari jika ada siswa yang terpapar covid-19.” ujarnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut