9 Pedagang Pasar Serdang Kemayoran Positif Covid-19, Langsung Isolasi Mandiri
JAKARTA, iNews.id - Sembilan pedagang Pasar Serdang di Kemayoran, Jakarta Pusat dinyatakan positif covid-19. Hal itu didapatkan usai 180 pedagang di pasar tersebut menjalani rangkaian pemeriksaan mulai dari rapid test hingga tes swab pekan lalu.
Data itu disampaikan Kepala Puskesmas Kecamatan Kemayoran, Buana di Jakarta, Selasa (9/6/2020). Buana mengatakan sembilan orang itu sebelumnya dinyatakan reaktif covid-19 melalui rapid test.
"Ada 180 pedagang yang diperiksa. Sembilan orang yang reaktif dinyatakan positif covid-19," kata Buana.
Buana mengatakan sembilan pedagang itu cukup kooperatif saat dinyatakan positif covid-19. Menurutnya sembilan pedagang itu langsung mengajukan permintaan isolasi mandiri.
Sebagai langkah antisipasi, petugas Puskesmas Kecamatan Kemayoran akan memeriksa keluarga dan tetangga yang melakukan kontak langsung dengan mereka. Pelacakan dilakukan untuk segera menemukan warga yang positif terinfeksi.
"Mereka patuh dengan ketentuan. Nanti kami akan memeriksa anggota keluarga dan tetangga yang melakukan kontak langsung dengan yang bersangkutan," katanya.
Tes massal covid-19 dilakukan setelah ada satu pedagang di Pasar Serdang yang dinyatakan positif terinfeksi. Tes massal dilaksanakan di Gelanggang Remaja Kemayoran. Pedagang pertama yang terjangkit kini dirawat di Rumah Sakit Darurat Penanganan Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran.
Editor: Rizal Bomantama