Aksi Bakar Ban, Massa Tutup Jalan Pondok Indah Arah Permata Hijau
Rabu, 09 Mei 2018 - 08:20:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Jalan Pondok Indah arah Permata Hijau, Jakarta Selatan yang mengarah ke Bintaro ditutup massa. Mereka membakar ban di tengah jalan.
Dalam aksinya mereka menolak penggusuran Perumahan Kostrad. Penutupan jalan menyebabkan kemacetan panjang.

Kemacetan terjadi hingga Bunderan Pondok Indah. "Jalan ditutup total di tengah jalan imbas aksi bakar ban, hindari jalan tersebut," seperti dikutip dari @TMCPoldaMetro, Rabu (9/5/2018).
Aksi bakar ban dilakukan tepat di Jalan Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan. Sementara itu petugas kepolisian terus memantau situasi di lokasi sekaligus berupaya mengurai kemacetan yang terjadi.
Editor: Kurnia Illahi