Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Pencurian di Parkiran Lapangan Padel Jaksel, Maling Pecahkan Kaca Mobil
Advertisement . Scroll to see content

Aksi Pencurian Spion Mobil di Kebon Jeruk Kembali Marak

Sabtu, 11 September 2021 - 19:53:00 WIB
Aksi Pencurian Spion Mobil di Kebon Jeruk Kembali Marak
Pencurian spion mobil di Kebon Jeruk (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Modus pencurian spion mobil belakangan ini marak terjadi. Kali ini, sebuah spion mobil yang sedang terparkir di kawasan Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat berhasil digasak pencuri. 

Aksi pencurian itu terekam oleh video CCTV yang beredar luas di media sosial. Salah satu akun media sosial yang mengunggah yakni instagram @kontributorjakarta.

"Rekaman aksi pencurian spion di daerah Duri Kepa, Taman Ratu Jakarta Barat," tulisnya dalam caption.

Dalam video CCTV itu, memperlihatkan sebuah dokumentasi pencurian spion mobil dilakukan dua kali di tempat dan objek yang sama. 

Ada pun aksi pencurian pertama terjadi pada (28/8/2021). Selanjutnya spion mobil kembali dicuri pada Selasa (7/9/2021).

"Spion yang dicuri adalah mobil yang sama," lanjut keterangan video itu.

Pada rekaman tanggal 28 Agustus, memperlihatkan seorang pelaku dengan menggunakan topi datang. Pelaku itu berhasil mencongkel sepasang spion.

Sementara dalam rekaman tanggal 7 September 2021, pelaku menggunakan jaket berwarna merah. Kali ini, pelaku gagal mencuri lantaran saat berusaha mencongkel spion tiba-tiba alarm mobil berbunyi. Lantas pelaku kabur bersama temannya dengan menggunakan sepeda motor.

Terpisah, Kanit Krimum Polres Metro Jakarta Barat AKP Avrilendy Akmam belum dapat memastikan para pelaku pencurian itu adalah para pelaku yang sempat diringkus  beberapa hari lalu.

"Saya cek dulu," jawab Avrilendy singkat.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut