Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Iring-iringan Mobil Gubernur Bobby Nasution Diadang, Pasar Desa Terancam Dialihfungsikan
Advertisement . Scroll to see content

Anies Minta Para Pedagang Jaga dan Rawat Fasilitas Pasar

Kamis, 22 September 2022 - 16:01:00 WIB
Anies Minta Para Pedagang Jaga dan Rawat Fasilitas Pasar
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta para pedagang untuk menjaga fasilitas pasar. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta para pedagang untuk menjaga fasilitas pasar yang ada. Diketahui Anies baru meresmikan Pasar Cipinang Kebembem, Pasar Sawah Barat, Pasar Tanah Tinggi Poncol, dan Pasar Tebet Barat.

"Bagi para pedagang, ini (pasar) dijaga baik-baik. Ini adalah fasilitas bersama. Kalau kita menjaga tempatnya dengan baik, merawat dengan baik, maka Insya Allah tempat ini akan langgeng jangka panjang," kata Anies dalam sambutannya di Pasar Cipinang Kebembem, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (22/9/2022).

Anies juga meminta pedagang memiliki rasa kepemilikan terhadap pasar. Tak hanya itu, kebersihan pasar juga harus dijaga agar pengunjung pun nyaman saat berbelanja di Pasar Tradisional.

"Dengan begitu, pasar ini nanti bisa terjaga dengan baik. Insya Allah mereka (pengunjung) yang datang ke tempat ini lebih nyaman, berjalan mencari pilihan juga lebih mudah. Yang bekerja di sini pun merasa lebih nyaman," ujar Anies.

Sebagai informasi, Anies meresmikan empat pasar yang rampung direvitalisasi di antaranya Pasar Cipinang Kebembem, Pasar Sawah Barat, Pasar Tanah Tinggi Poncol, dan Pasar Tebet Barat. Pasar ini dikelola BUMD Perumda Pasar Jaya.

Hadir mendampingi Anies dalam peresmian ini yakni Dirut Perumda Pasar Jaya Tri Prasetyo, Dirut Food Station Tjipinang Jaya Pamrihadi, Dirut Transjakarta M Yana Aditya, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo, Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta Suharini Eliawati, dan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut