Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir
Advertisement . Scroll to see content

Banyak Pasien Sesak Napas, RSUP Sitanala Kota Tangerang  Kekurangan Pasokan Oksigen

Rabu, 30 Juni 2021 - 16:42:00 WIB
Banyak Pasien Sesak Napas, RSUP Sitanala Kota Tangerang  Kekurangan Pasokan Oksigen
Ilustrasi, tabung oksigen. (Foto: Antara).
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - Pasokan oksigen bagi pasien Covid-19 di RSUP Sitanala, Kota Tangerang semakin menipis. Kondisi ini dipicu melonjaknya jumlah pasien.

Ketua Satgas Covid-19 RSUP Sitanala, Sarowoko khawatir ada pasien yang tidak mendapatkan oksigen. Apalagi, kata dia oksigen sangat penting bagi hidup para pasien.

"Banyak pasien Covid-19 yang sesak napas. Kami ada tabung oksigen. Tetapi oksigen cepat habis karena hampir semua pasien sesak napas," ujar Sarwoko di Tangerang, Rabu (30/6/2021).

Dia menuturkan, stok oksigen yang dikirimkan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) jumlahnya sangat terbatas. Kondisi ini, lanjut dia menyebabkan, pemasok tabung belum dapat memenuhi kebutuhan oksigen.

"Jadi permasalahan keterbatasan stok oksigen ini, bukan hanya terjadi di RSUP Sitanala. Tetapi diseluruh RS rujukan di Indonesia. Supply oksigen sampai sekarang itu masih terbatas," tuturnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut