Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Peduli Lingkungan, MNC Finance Serahkan Sampah Anorganik ke Yayasan Bumi Pertiwi Asri
Advertisement . Scroll to see content

Bayi Ditemukan di Pinggir Jalan Kampung Kutruk Tangerang, Polisi Cari Orang Tuanya

Jumat, 19 Mei 2023 - 14:07:00 WIB
Bayi Ditemukan di Pinggir Jalan Kampung Kutruk Tangerang, Polisi Cari Orang Tuanya
Ilustrasi bayi. (Foto: Ilustrasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - Bayi laki-laki yang baru lahir ditemukan oleh warga di dalam kardus pinggir jalan Kampung Kutruk, Desa Kutruk, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Banten. Polisi turun tangan mencari orang tua bayi itu.

Kapolsek Tigaraksa AKP Agus Ahmad Kurnia mengatakan bayi tersebut ditemukan oleh pegawai desa saat melintas di jalan kampung tersebut RT 6 RW 3 pada Selasa, (17/5/2023).

"Pegawai desa abis beli makan dia arah pulang dia ngedenger suara bayi nangis di dalam kardus di pinggir jalan kampung itu RT 6 RW 3," ujarnya, Jumat, (19/5/2023).

Pegawai desa itu kemudian mengecek kardus tersebut dan ternyata ada bayi di dalamnya. Dia pun langsung melaporkan ke kepala desa untuk kemudian mengevakusi bayi tersebut.

"Diserahkan ke Dinsos untuk bayinya," tuturnya.

Dia menuturkan diperkirakan bayi itu baru beberapa jam dilahirkan oleh ibunya dan langsung ditelantarkan. Saat ditemukan bayi itu dalam keadaan sehat. 

Agus menduga, bayi itu sengaja dibuang oleh kedua orang tuanya karena ingin ditemukan oleh orang lain untuk diurus. Sebab, ketika ditemukan bayi itu terbalut kain. Kemudian, kardus tempat bayi itu juga terbuka.

"Kalo penyelidikan kita sementara masih mencari keterangan para saksi di sekitar TKP di radius 1 km juga dari TKP untuk mencari siapa sih, ada gak indikasi yang hamil besar," tuturnya.

Bila ditemukan, pelaku pembuangan bayi tersebut kata Agus bakal dijerat dengan pasal 306 KUHP tentang penelantaran anak dengan ancaman 5 tahun penjara.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut