Benda Diduga Granat Meledak di Cilincing Jakut, 1 Warga Luka-Luka
JAKARTA, iNews.id - Sebuah benda diduga granat meledak di permukiman warga di Jalan Tipar Timur, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (28/9/2022) pagi. Akibatnya, satu warga bernama Rahmat (19) mengalami luka-luka di telapak tangan dan kaki kanan.
Rahmat menuturkan awalnya dia menemukan benda diduga granat aktif tersebut. Benda itu kemudian dibawa olehnya untuk dikilokan.
"Saya nggak tahu (itu granat). Saya temuin dan rencana mau kiloin, timbang beratnya sekitar 2 kilo, saya bawa di jok motor ini," kata Rahmat.
Saat mengutak-atik benda tersebut, pelatuk granat tiba-tiba terlepas dari posisinya. Dalam hitungan detik granat langsung meledak.
"Pelatuknya lepas sendiri, saya kurang tahu asap atau api yang keluar tapi kondisi mata saya langsung buram dan kuping juga langsung nging," ucapnya.
Rahmat langsung mendapat perawatan medis. Saat ini tim Gegana tengah melakukan pemeriksaan di lokasi.
Sejumlah aparat baik dari TNI, polisi dan Satpol PP juga terlihat berjaga di lokasi ledakan. Kapolsek Cilincing masih belum mau berkomentar terkait hal ini.
Editor: Reza Fajri