Berenang di Curug Muara Cigamea Bogor, Remaja Hilang Tenggelam
BOGOR, iNews.id - Remaja berinisial MDR (16) dilaporkan tenggelam di Curug Muara Cigamea, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Sabtu (2/9/2023). Tim SAR gabungan dikerahkan mencari korban.
Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin mengatakan peristiwa itu dilaporkan sekitar pukul 14.00 WIB. Awalnya, korban dan dua temannya berenang di Curug Muara Cigamea.
"Satu dari mereka tenggelam saat berenang," kata Jalal.
Melihat kejadian tersebut, kedua rekannya meminta pertolongan warga sekitar. Warga setempat sudah berupaya menolong korban tetapi kesulitan karena ada pusaran air.
"Sehingga menyulitkan evakuasi dan terkendala alat," ujar Jalal.
Korban hingga malam ini belum juga ditemukan. Pencarian akan dilanjutkan pada besok pagi.
"Sampai saat ini korban belum ditemukan dan kegiatan pencarian dihentikan sementara karena situasi di lokasi gerimis dan sudah malam," katanya.
Editor: Reza Fajri