Bocah SD yang Jatuh dari Lantai 4 Sekolah di Jaksel Meninggal
JAKARTA, iNews.id - Bocah SD yang terjatuh dari lantai empat gedung sekolah di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (26/9/2023), dinyatakan meninggal dunia. Bocah itu sempat dilarikan ke rumah sakit, namun tak tertolong.
“Benar (meninggal dunia), tidak tertolong,” kata Kapolsek Pesanggarahan, Kompol Tedjo Asmoro, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (26/9/2023).
Dia mengatakan, pihak keluarga mendampingi korban di rumah sakit selama tindakan medis dilakukan. Jenazah korban pun langsung diserahkan kepada keluarga.
“Rumahnya (korban) tidak jauh dari sekolah,” ucapnya.
Menurut Tedjo, siswi SD itu terjatuh dari lantai empat gedung sekolah saat sedang bermain. Dia memastikan peristiwa itu bukan upaya bunuh diri.
Dirinya juga memastikan tidak ada peristiwa perundungan atau bulllying yang mengakibatkan korban terjatuh. Polisi pun telah meminta keterangan kepada guru dan siswa yang berada di sekitar kejadian.
“Lagi main-main di pilar, terjatuh. Bukan (upaya) bunuh diri,” tuturnya.
Sebelumnya, siswi salah satu SD di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, jatuh dari lantai empat gedung sekolahnya. Polisi memastikan peristiwa itu bukan percobaan bunuh diri.
Dalam narasi yang beredar di media sosial, bocah itu disebut melompat. Tayangan video kemudian memperlihat sang bocah yang terkapar di lantai dasar.
Editor: Rizky Agustian