Dikepung Warga dan Polisi, Pencuri di Tebet Berhasil Lolos
JAKARTA,iNews.id – Siti, Pembantu Rumah Tangga (PRT) berhasil menggagalkan aksi pencurian di rumah majikannya Jalan Tebet Dalam, Jakarta Selata, Rabu (16/5/2018). Pencuri yang sudah masuk rumah langsung dikepung warga dan polisi. Namun sayang, pelaku yang sudah terkepung dapat meloloskan diri.
Kejadian berawal saat Siti pulang belanja. Siti curiga di dalam rumah majikannya ada aktivitas orang, padahal dalam kondisi kosong.
Kecurigaan Siti menguat setelah dirinya mendengar ada suara barang jatuh. Siti masuk rumah.
Pelaku yang tengah mencongkel berangkas milik majikannya kepergok Siti. Secara spontan PRT tersebut langsung berteriak maling.
“Saya mendengar grobyak, saya di luar masuk. Ada pemuda pakai baju ungu dilipat, bawa tas. Saya langsung keluar teriak maling-maling,” kata Siti, Rabu (16/5/2018).
Teriakan Siti di depan rumah mengundang masyarakat setempat dan pengguna jalan. Setelah warga berkumpul, seorang pengguna jalan melaporkan ke Polsek Tebet. Sambil menunggu polisi tiba, warga terus mengepung rumah majikan Siti.
Polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung mengecek ke dalam rumah. Namun setelah diperiksa per kamar dan sudut rumah, warga dan polisi tak menemukan pencuri.
Namun dari hasil olah TKP di lokasi, polisi menemukan pintu rumah korban rusak. Diduga pelaku masuk rumah dengan cara menjebol pintu. Pencuri diduga kabur melalui genteng tetang korban. Kasus pencurian ini masih ditangani Polsek Tebet.
Editor: Khoiril Tri Hatnanto