Dipadati 8.000 Warga, Puncak Kunjungan di Ancol Diprediksi Hari Ini
JAKARTA, iNews.id - Puncak kunjungan warga di kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara diprediksi terjadi hari ini, Minggu (2/1/2022). Hingga pukul 10.00 WIB, Ancol tercatat sudah dikunjungi 8.000 warga.
"Dari pukul 06.00 WIB sampai 10.00 WIB sudah ada 8.000 orang yang datang. Kalau kemarin 1 Januari 2022, sampai kita tutup gerbang pukul 14.00 WIB ada 9.000 orang berkunjung," ujar Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Ariyadi Eko Nugroho di wahana Dufan, Minggu (2/1/2022).
Dia menjelaskan untuk Taman Impian Jaya Ancol di musim libur tahun baru 2022 tetap beroperasi meskipun dengan jam operasional terbatas.
"Khusus 31 Desember 2021-2 Januari 2022 kami beroperasi sampai pukul 14.00 WIB saja. Termasuk Dufan tadi buka pukul 09.00 WIB sampai 14.00 WIB. Setelah itu kami mengarahkan pengunjung untuk meninggalkan lokasi wisata, karena harapannya pukul 15.00 WIB sudah clear," kata Eko.
Lebih lanjut, dia menjelaskan untuk kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol area pantai masih menjadi favorit pengunjung untuk berekreasi dan piknik. Kemudian ada Dunia Fantasi yang menjadi salah satu unit rekreasi yang paling diminati pengunjung.
"Untuk pengunjung yang mau liburan ke Ancol silakan booking tiket nya secara online karena pembelian hanya secara online di ancol.com dan siapkan juga aplikasi PeduliLindungi karena perlu di scan saat hendak masuk pintu masuk gerbang Ancol. Selalu taati protokol kesehatan, gunakan masker, menjaga jarak dan cuci tangan," tutur Eko.
Dia juga meminta para pengunjung Taman Impian Jaya Ancol untuk membeli tiket masuk pintu gerbang dan tiket kendaraan bermotor yang hendak digunakan satu hari sebelum rencana kunjungan.
"Pembelian tiket sebaiknya H-1 agar tidak kehabisan kuota," kata Eko.
Editor: Rizal Bomantama