Diterjang Hujan Deras Disertai Angin Kencang, 14 Rumah di Tangerang Rusak Tertimpa Pohon
TANGERANG, iNews.id - Hujan deras disertai angin kencang terjadi, di Kampung Gabus, RT 03/01, Desa Kedung, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang, Banten. Akibatnya, sejumlah rumah warga dilaporkan mengalami rusak berat dan ringan akibat tertimpa pepohonan besar.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Kabupaten Tangerang, Kosrudin mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa yang terjadi Minggu (20/6/2021) kemariin.
"Ada 14 rumah warga yang mengalami kerusakan akibat bencana angin ribut itu. Kejadiannya hari Minggu 20 Juni sore," kata Kosrudin, kepada wartawan di lokasi bencana, Senin (21/7/2021).
Dia mengatakan kerusakan paling parah dialami oleh warga bernama Suena (48), seorang buruh lepas. Rumahnya hancur ditimpa pohon asem yang tumbang. Kerugian akibat peristiwa itu Rp5 juta.
"Selebihnya rusak ditiup angin, dengan nilai kerugian mulai Rp1-3 juta. Besok dari Tim BPBDA Bidang RR akan ke TKP untuk memberikan bantuan," katanya.
Editor: Faieq Hidayat