Driver Ojol Tewas Terlindas Truk di Bogor
JAKARTA, iNews.id - Truk bermuatan batu bata tidak kuat menanjak di Tugu Macan, Kampung Sawah, Bojonggede, Kabupaten Bogor pada Kamis (24/3/2022). Akibatnya driver ojek online bernama Kosasih (54) tewas terlindas truk tersebut.
"Meninggalnya di rumah sakit, infonya karena kehabisan darah, " ujar keponakan korban, Fajar saat dikonfirmasi, Kamis (24/3/2022).
Warga sekitar sempat membantu korban dengan mengikat kakinya dengan kayu. Lalu korban dibawa ke rumah sakit.
"Sama warga dikasih pertolongan pertama, semacam diikat tali dan kayu sementara biar gak tembah parah," kata Ketua RT 04 Abdullah.
Sedangkan truk juga dievakuasi oleh warga. Sopir truk yang berusia 20 tahun trauma akibat kejadian itu.
"Sopirnya hanya sendiri, masih muda usia 20-an tahun. Tadi saya minta sopirnya untuk pindahin truk soalnya itu kan motor ada di bawah ya, tapi katanya dia masih trauma," ujar Abdullah.
Editor: Faieq Hidayat