Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Berangkat Kerja, Pemotor Tewas Tertabrak Commuter Line di Pelintasan Parung Panjang
Advertisement . Scroll to see content

Dua Truk Tabrakan di Jalan Daan Mogot, Sopir Terjepit

Jumat, 11 Juni 2021 - 16:22:00 WIB
Dua Truk Tabrakan di Jalan Daan Mogot, Sopir Terjepit
Kecelakaan terjadi di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat menuju arah Tangerang, Banten, Jumat (11/6/2021). (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kecelakaan terjadi di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat menuju arah Tangerang, Banten, Jumat (11/6/2021). Kecelakaan disebabkan rem blong.

Kanit Lantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Agus Suparyanto menjelaskan kejadian tersebut berawal dua truk operasional yang dimiliki salah satu perusahaan itu berjalan beriiringan.

"Remnya los, nabrak truk depannya. Lagi iring-iringan," ujar Agus di Jakarta, Jumat (11/6/2021).

Menurutnya, benturan keras kedua kendaraan menyebabkan sopir truk terjepit. "Kuku jempol ngangkat," ucapnya.

Dia menuturkan, sopir truk berhasil dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit terdekat untuk perawatan. "Korban sudah ditangani dan sudah pulang dari rumah sakit," ucapnya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut