Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 54 Orang Jadi Korban Ledakan SMAN 72 Jakarta, Kapolda: Ada yang Sudah Pulang
Advertisement . Scroll to see content

Fokus Sosialisasi PSBB di Jakarta, Kapolda Metro: Penegakan Hukum Langkah Terakhir

Rabu, 08 April 2020 - 13:28:00 WIB
Fokus Sosialisasi PSBB di Jakarta, Kapolda Metro: Penegakan Hukum Langkah Terakhir
Kapolda Metro Jaya Nana Sudjana (Foto: iNews/ Irfan Ma'ruf)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) segera dilaksanakan di DKI Jakarta. Masyarakat diminta untuk menjauhi keramaian dan tetap di rumah.

Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana mengatakan fokus polisi saat ini yakni sosialisasi secara persuasif dan melakukan tindakan persuasif. Sanksi hukum memang sudah disiapkan, menerut Nana, tapi merupakan opsi terakhir.

"Penegakan hukum adalah hal terakhir," kata Nana kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (8/4/2020).

Nana menuturkan polisi akan melakukan patroli sekaligus melakukan sosialisasi bersama TNI. Dalam sosialisasi, polisi akan melibatkan tokoh agama dan tokoh masyarkat.

"Nanti pelaksanaannya akan melibatkan tokoh, apakah tokoh agama, masyarakat, atau ulama," ujar Nana.

Pengamanan di lokasi-lokasi yang kini lengang karena banyak warga yang beraktivitas di rumah juga terus dilakukan. Nana menyebut polisi akan terus melakukan patroli mencegah tindakan kriminal.

"Upaya patroli, kita pun antisiapsi, karena situasi lengang begini kan bisa dimanfaatkan kelompok tertentu, kita sudah menyiapkan antisipasi," ujarnya.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut