Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kebakaran RS PMC Subang, Api Diduga dari Korsleting Mesin Pompa Air
Advertisement . Scroll to see content

Gudang Limbah Oli Diduga Ilegal di Bogor Terbakar Hebat

Jumat, 21 November 2025 - 23:06:00 WIB
Gudang Limbah Oli Diduga Ilegal di Bogor Terbakar Hebat
Gudang pengelolaan limbah oli bekas yang diduga ilegal di Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, terbakar hebat pada Jumat (21/11/2025) sore. (Foto: iNews).
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Gudang pengelolaan limbah oli bekas yang diduga ilegal di Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, terbakar hebat pada Jumat (21/11/2025) sore. Kobaran api disertai asap pekat membubung tinggi dan terlihat jelas dari rekaman video amatir warga.

Gudang yang berada di lahan kosong itu berisi beberapa tangki penampungan bahan bakar minyak. Api dengan cepat melahap seluruh isi gudang, bahkan beberapa kali terdengar suara ledakan keras dari dalam lokasi.

Tim pemadam kebakaran sektor Gunung Putri segera tiba di lokasi dan berupaya menjinakkan api. Karena oli bekas sangat mudah terbakar, petugas harus bekerja ekstra dengan mengerahkan tiga unit mobil damkar. Insiden ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka.

Hingga kini, penyebab kebakaran belum dapat dipastikan. Namun, menurut keterangan Wafi, Komandan Regu Damkar Gunung Putri, gudang tersebut sebelumnya sudah pernah disegel oleh Kementerian Lingkungan Hidup karena penyalahgunaan lahan hutan. 

Meski begitu, gudang tetap beroperasi hingga akhirnya terbakar. Petugas pemadam masih terus berupaya memadamkan api agar tidak merembet ke area sekitar.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut