Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Jalur Alternatif Jakarta-Citayam: Rute, Waktu Tempuh dan Caranya
Advertisement . Scroll to see content

Hindari Angkot, Pemotor Tertabrak Truk hingga Tewas di Bogor

Selasa, 16 Mei 2023 - 10:18:00 WIB
Hindari Angkot, Pemotor Tertabrak Truk hingga Tewas di Bogor
Ilustrasi kecelakaan (Foto: Ilustrasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Seorang pengendara sepeda motor tewas usai terlibat kecelakaan dengan truk di Jalan Raya Bogor-Jakarta, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Korban awalnya hendak menghindari angkot yang berhenti.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor, Ipda Angga Nugraha mengatakan kecelakaan terjadi pada Senin (15/5/2023). Awalnya, pengendara motor berinisial MG (25) berboncengan dengan MS (27) sedang melaju dari arah Bogor menuju Jakarta.

"Korban sedang bergerak di lajur kiri, lalu ke kanan menghindari angkot di depannya yang berhenti," kata Angga, Selasa (16/5/2023).

Saat ke lajur kanan itu, korban tertabrak truk yang dikemudikan HS (51) di jalur yang sama. MG meninggal dunia di lokasi sedangkan MS mengalami luka ringan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut