Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Terungkap, Pria yang Tewas Bersimbah Darah di Toilet ITC Fatmawati Sakit TBC
Advertisement . Scroll to see content

Ibu-Anak Ditemukan Tewas Membusuk di Cilandak, Diduga Sakit Stroke dan Diabetes

Sabtu, 30 Maret 2024 - 11:59:00 WIB
Ibu-Anak Ditemukan Tewas Membusuk di Cilandak, Diduga Sakit Stroke dan Diabetes
Ibu dan anak ditemukan tewas di Cilandak. (Foto: Ilustrasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polisi menyebut ibu dan anak yang ditemukan tewas membusuk di Cilandak, Jakarta Selatan diduga akibat sakit. Ibu berinisial M (82) sakit stroke dan anak E (61) sakit diabetes akut. 

"Jadi anaknya ini punya riwayat diabetes akut, bahkan untuk jalan susah. Yang ibunya nggak bisa bangun karena stroke," ujar Kapolsek Cilandak, Kompol Wahid Key, Sabtu (30/3/2023). 

Wahid mengatakan anak E tinggal bersama ibu meski memiliki banyak keluarga. Para kerabatnya juga mengetahui penyakit keduanya. 

"Semua anggota keluarganya sudah tahu. Dia tinggal berdua," katanya.

Kronologi penemuan mayat tersebut terungkap saat pembantu atau asisten rumah tangga korban datang untuk bekerja. Ketika ART mengetuk pintu, tak ada jawaban sama sekali dari korban.

Tak lama berselang, anak dan menantu Endang pun turut datang ke rumah Ketua RT setempat Khumayanah, dan meminta bantuan agar pintu rumah ibunya didobrak.

Saat pintu dibuka, mereka dibuat terkejut melihat jasad M dan E yang tergeletak di belakang pintu rumahnya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut