Jalan Sawangan-Mampang Depok Banjir meski Tak Hujan, Warga: Kiriman dari Bogor
DEPOK, iNews.id - Jalan Raya Sawangan-Mampang, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat macet imbas banjir luapan Kali Licin pada hari ini, Senin (19/6/2023) pagi. Padahal kawasan Depok dan sekitarnya tidak diguyur hujan.
Ketua RT 1 RW 10 Mampang, Pancoran Mas, Jauhadi mengatakan banjir imbas luapan Kali Licin terjadi sejak pukul 05.00 WIB. Menurutnya limpahan air datang dari kawasan Bogor.
"Ini biasa memang biar kata enggak hujan kalau air kiriman dari Bogor pasti banjir. Luapan Kali Licin," kata Jauhadi, Senin (19/6/2023).
Menurut pantauan di lokasi, kemacetan dari arah Sawangan dan sekitarnya mengular dari simpang Mampang hingga ke Pintu Tol Sawangan. Sedangkan arah sebaliknya kemacetan mengular dari simpang Mampang hingga ke Superindo Puri Depok Mas.
Banjir merendam Jalan Kali Licin, Jalan Pramuka Raya, dan Jalan Raya Sawangan Mampang hingga permukiman warga di sekitar bantaran Kali Licin tersebut. Terlihat sejumlah kendaraan roda dua dan empat mogok akibat menerjang banjir.
Di lokasi terlihat pula petugas Satlantas Polres Metro Depok, Bhabinsa TNI serta petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok mengatur lalu lintas.
Editor: Rizal Bomantama