Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Respons KAI Commuter soal Usulan KRL Beroperasi 24 Jam 
Advertisement . Scroll to see content

KA Airlangga Tabrak Mobil di Pelintasan Stasiun Bekasi-Tambun

Sabtu, 23 Maret 2024 - 17:59:00 WIB
KA Airlangga Tabrak Mobil di Pelintasan Stasiun Bekasi-Tambun
KA Airlangga menabrak mobil di perlintasan antara Stasiun Bekasi-Tambun, Sabtu (23/3/2024). (Foto istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kereta Api (KA) Airlangga jurusan Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi menabrak mobil di pelintasan antara Stasiun Bekasi-Tambun, Sabtu (23/3/2024). Perjalanan kereta sempat dilakukan rekayasa.

“KA 236 Airlangga (Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi) tertemper kendaraan mobil di antara Stasiun Bekasi-Tambun. Saat ini perjalanan Commuter Line mengalami pergantian jalur. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis KAI Commuter dalam akun medsos X, Sabtu (23/3/2024).

KAI Commuter telah melakukan rekayasa relasi perjalanan KA Angke-Tambun hanya sampai Stasiun Bekasi. Kemudian, relasi Tambun-Kampung Bandan perjalanan menjadi Bekasi-Kampung Bandan.

“Rekayasa Pola Operasi KA 5078 (Angke-Tambun) perjalanan hanya hanya sampai Stasiun Bekasi. KA 5553 (Tambun-Kampung Bandan) perjalanan KA berjalan Bekasi-Kampung Bandan,” tulisnya.

KAI memastikan hingga sore ini mengenai KA 236 Airlangga relasi Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi yang tertemper mobil di antara Stasiun Bekasi-Tambun telah selesai evakuasi. 

“Saat ini perjalanan Commuter Line normal kembali. Terima kasih," katanya.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut