Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Petani dan Pedagang Siap Dimanja, Kereta Khusus Berbiaya Terjangkau Siap Beroperasi
Advertisement . Scroll to see content

KAI Prediksi Arus Balik ke Jakarta Mulai Terjadi Senin Besok

Minggu, 23 April 2023 - 23:31:00 WIB
KAI Prediksi Arus Balik ke Jakarta Mulai Terjadi Senin Besok
Arus balik Lebaran 2023 ke arah Jakarta menggunakan transportasi kereta api mulai terjadi pada Senin (24/4/2023) besok. (Foto: Ilustrasi/Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Arus balik Lebaran 2023 ke arah Jakarta menggunakan transportasi kereta api mulai terjadi pada Senin (24/4/2023) besok. Lonjakan bakal terlihat di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat. 

Kepala Humas KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa membenarkan arus balik bakal dimulai H+2 Idul Fitri, Senin (24/4/2023).

“Kalau kita bicara mengenai penumpang turun turun di Daop 1 Jakarta baru akan mulai terlihat pada besok (Senin),” kata Eva saat ditemui di Stasiun Pasar Senen, Minggu (23/4/2023).

Untuk hari ini, tercatat sebanyak 23.000 pengguna kereta api tiba di Daop 1. Akan tetapi, dia menyebutkan angka tersebut masih sama jika dibandingkan dengan hari biasanya di akhir pekan sehingga tidak peningkatan yang signifikan.

Berdasarkan data pemesanan tiket, kemungkinan akan terjadi peningkatan tertinggi pada 27 hingga 30 April 2023.

“Tanggal 1 Mei 2023 juga terhitung sudah mulai tinggi ya di hari Senin. Untuk pengguna jasa yang turun prediksinya tertinggi kemungkinan akan mencapai 42.000,” tuturnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut