Kebakaran Rumah di Cipete Utara, 1 Orang Tewas
JAKARTA, iNews.id - Kebakaran rumah terjadi di Jalan Cempaka III, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu (19/3/2022) pagi tadi. Akibat kebakaran itu, 1 orang meninggal dunia.
"Ada satu korban meninggal dunia bernama Aci (25)," ujar Kasudin Gulkarmat Jaksel, Herbert Plider saat dikonfirmasi, Sabtu (19/3/2022).
Menurutnya, korban sudah keluar dari rumah indekos yang turut terbakar. Namun, korban kembali masuk ke lokasi kebakaran hingga akhirnya ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia.
"Untuk jumlah terdampak kebakaran itu ada 25 kepala keluarga dan 70 jiwa," katanya.
Dia menambahkan, api membakar hunian penduduk itu pada sekitar pukul 06.53 WIB dan berhasil dipadamkan 07.30 WIB.
Editor: Faieq Hidayat