Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Perintahkan KAI Bangun Pintu Lintasan: Tidak Boleh Ada Kecelakaan Lagi
Advertisement . Scroll to see content

Kecelakaan Tunggal, Pengendara Motor di Bekasi Tewas Tabrak Pagar

Kamis, 10 Maret 2022 - 21:13:00 WIB
Kecelakaan Tunggal, Pengendara Motor di Bekasi Tewas Tabrak Pagar
Ilustrasi mayat. Pengemudi motor di Bekasi tewas usai tabrak motor. (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Marakas tepat di depan Kolam Renang Marakas, Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. Seorang pengemudi motor yang diduga mengalami rusak pedal gas tewas akibat kecelakaan menabrak tembok kolam renang.

Kanit Gakkum Polres Metro Bekasi, Iptu Carmin menjelaskan insiden tersebut terjadi pada Rabu (9/3/2022) sekitar pukul 18.38 WIB. Saat itu pengendara motor bernomor polisi B-4517-UAH yang dikendarai N melaju dari arah barat ke timur diduga rusak pedal gas.

“Di tempat kejadian perkara pengemudi kendaraan sepeda motor tersebut tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya, kemudian oleng dan menabram tembok pagar kolam renang,” tutur Carmin ketika dikonfirmasi, Kamis (10/3/2022).

Carmin mengatakan pengemudi motor tersebut mengalami luka berat pada bagian kepala. N sempat dilarikan ke rumah sakit.Namun nyawanya tak tertolong.

“Korban mengalami luka berat dan meninggal dunia dalam tindakan medis,” kata dia.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut