Komplotan Pencuri Gasak Ruko di Cengkareng, Ambil Skincare hingga PS4
JAKARTA, iNews.id - Komplotan pencuri menggasak sejumlah barang berharga di Ruko Malibu, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (16/3/2022) dini hari. Aksi pelaku terekam kamera pengawas atau CCTV.
Dalam rekaman CCTV terlihat para pelaku datang menggunakan mobil sedan hitam parkir. Kemudian, pelaku merusak rolling door dan menjebol pintu masuk agar bisa mengambil barang berharga.
Oktaviani (24), pegawai ruko tersebut, mengatakan pelaku membobol pintu rukonya menggunakan linggis. "Dari rekaman CCTV ada dua orang pelakunya, mereka jebol terus masuk, sempat ambil produk skincare," ujar Okta.
Setelahnya, pelaku mengambil BPKB sepeda motor milik perusahaan di ruangan lantai satu. Kemudian di lantai dua, pelaku mengambil empat laptop yang disimpan dalam lemari kerja.
Setelah puas mengacak-ngacak lantai satu dan dua, pelaku kembali mencari barang berharga di lantai tiga. "Jadi di lantai tiga ada PS4 diambil sama pelaku, setelah itu pelaku kabur menggunakan mobil," katanya.
Petugas pengamanan yang menyadari rolling door ruko terbuka, langsung menghubungi dirinya. Setiba di rukonya, Okta melihat keadaan ruko sudah gelap karena pelaku mematikan aliran listrik supaya tidak ketahuan.
"Sudah berantakan posisinya lantai satu, dua dan tiga," kata Okta. Dia mengaku sudah melaporkan kejadian ini ke Polsek Cengkareng.
Kapolsek Cengkareng, Ardhie Demastyo, menjelaskan, setelah mendapat laporan dari korban, pihaknya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari lokasi kejadian, petugas mengambil sejumlah CCTV untuk mengetahui ciri-ciri pelaku pencurian.
"Kami dapat laporan langsung menerjunkan tim Reskrim di bawah pimpinan Kanit Reskrim Iptu Rahmat untuk olah TKP," kata Ardhie.
Editor: Reza Fajri