Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui
Advertisement . Scroll to see content

Massa Tolak Revisi UU Pilkada Ditangkap, Adian Napitupulu Datangi Polda Metro Jaya

Kamis, 22 Agustus 2024 - 21:19:00 WIB
Massa Tolak Revisi UU Pilkada Ditangkap, Adian Napitupulu Datangi Polda Metro Jaya
Anggota DPR RI Adian Napitupulu mendatangi Polda Metro Jaya pada malam hari ini Kamis (22/8/2024). (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP), Adian Napitupulu mendatangi Polda Metro Jaya pada malam hari ini Kamis (22/8/2024). Tujuannya untuk memeriksa massa aksi yang ditangkap polisi. 

"Saya mau memastikan tidak ada kekerasan, semua sesuai dengan prosedur seperti itu," ujar Adian di gedung Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kamis (22/8/2024).

Berdasarkan informasi yang dia terima, sebanyak 50 peserta aksi diamankan. Namun untuk jumlah pastinya dia akan memastikan lagi kepada polisi.

"Yang di DPR tadi ditahan itu sekitar 50-an orang. Kemudian di sini kita belum tahu, kita mau cek datanya dulu sekaligus mau cek kondisi mereka," ujarnya.

Dia menegaskan polisi dilarang keras menggunakan unsur kekerasan untuk mengamankan massa aksi. Menurutnya, massa aksi wajib dilepaskan. 

"Menurut saya itu penting ya, kan kita harus memastikan hukum dalam konteks dia diaplikasikan juga harus sesuai dengan prosedur tidak boleh ada kekerasan, proses tanya jawabnya," katanya.

Sebelumnya, sejumlah mahasiswa terus memaksa masuk Kompleks Parlemen setelah berhasil merobohkan gerbang besi besar yang berdiri kokoh.

Tak hanya itu, mahasiswa melakukan aksi bakar-bakar spanduk dan poster di hadapan barisan polisi yang sudah memperketat barisan.

"Buka, buka, buka pintunya, buka pintunya sekarang juga," teriak kelompok mahasiswa dari arah luar.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut