Mayat Pria Mengambang di Sungai Grogol, Diduga Hanyut saat Banjir
JAKARTA, iNews.id – Seorang pria ditemukan tewas mengambang di Kali (Sungai) Grogol, Palmerah, Jakarta Barat, Kamis (2/1/2020). Korban yang diketahui bernama Yuda Iriawan itu diduga meninggal karena berenang di sungai tersebut.
Jasad Yuda ditemukan mengambang di Kali Grogol, siang tadi. Warga Palmerah Utara itu diduga hanyut saat berenang di aliran sungai yang deras ketika banjir melanda Jakarta, Rabu (1/1/2020) kemarin.
Saat ditemukan, tubuh Yuda tampak mengenakan jaket. Penemuan mayat itu membuat heboh dan sempat menjadi tontonan warga di lingkungan sekitar kali.
“Saya dan beberapa orang lainnya, telusuri (Sungai Grogol) pelan-pelan. Pas saya temukan (jenazah) itu, kami hubungi pak RT (ketua rukun tetangga setempat) dan pak RW (ketua rukun warga setempat),” ujar salah satu keluarga korban, Didi Irawadi, kepada wartawan di lokasi penemuan mayat, Kamis (2/1/2020).
Selanjutnya, warga lainnya langsung melaporkan peristiwa itu ke pihak kepolisian dan petugas pemadam kebakaran untuk mengevakuasi mayat korban. Untuk kepentingan autopsi, jasad Yuda dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
Editor: Ahmad Islamy Jamil