Mayat Terbungkus Sarung di Pamulang Diduga Korban Pembunuhan, 2 Pelaku Ditangkap
TANGERANG SELATAN, iNews.id - Polisi mengungkapkan mayat terbungkus sarung yang ditemukan di Jalan Perumahan Makadam, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel) diduga korban pembunuhan. Dua terduga pelaku berhasil ditangkap.
"Tim gabungan Polda, Polres Tangsel dan Polsek Pamulang telah berhasil mengamankan terduga pelaku dan barang bukti. Dua orang sudah diamankan," ujar Kasihumas Polres Tangsel AKP Agil, Minggu (12/5/2024).
Menurut dia, para pelaku ditangkap pada Minggu dini hari. Hanya saja, dia belum menjelaskan lebih detail terkait identitas kedua pelaku.
Menurutnya, identitas mayat itu sudah diketahui. Korban diduga dieksekusi kedua pelaku sebelum dibuang di lokasi.
Agil mengatakan, ditemukan luka pada bagian leher dan jari tangan korban.
"Korban diduga dibunuh, namun masih didalami oleh penyidik," tuturnya.
Sebelumnya, warga Pamulang, Tangerang Selatan dihebohkan penemuan mayat pria terbungkus sarung di pinggir jalan. Kondisi jasad penuh dengan luka-luka.
Warga sekitar, Tata (56) mengatakan saat pergi salat subuh dia tidak melihat ada jasad terbungkus sarung di lokasi itu.
"Terus saya pulang salat Subuh juga lewat belum ada. Mungkin ada yang buang antara pukul 05.30," kata Tata di lokasi, Sabtu (11/5/2024).
Dia mengaku melihat minibus terparkir di dekat lokasi penemuan mayat. Namun dia tidak menaruh curiga terhadap minibus tersebut.
"Memang ada mobil berhenti jenis minibus diesel warna gelap. Jadi berhenti lama, lampu mengarah ke depan," katanya.
Editor: Rizky Agustian