Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MNC University Ajak Anggota PMR Gunakan Medsos secara Positif di Pelatihan Literasi Digital
Advertisement . Scroll to see content

MNC Peduli Bagikan Bantuan untuk Anak Sekolah Terdampak Kebakaran di Gambir Jakpus 

Jumat, 27 Oktober 2023 - 17:21:00 WIB
MNC Peduli Bagikan Bantuan untuk Anak Sekolah Terdampak Kebakaran di Gambir Jakpus 
MNC Peduli membagikan bantuan untuk anak sekolah yang terdampak kebakaran di Gambir Jakpus. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - MNC Peduli membagikan bantuan untuk anak sekolah yang terdampak kebakaran di Kelurahan Petojo Selatan, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Bantuan yang diberikan berupa seragam, sepatu dan alat tulis.

Bantuan dari MNC Peduli bertujuan meringankan beban warga yang terdampak.

"Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan memberikan semangat kepada anak-anak untuk belajar. Kami juga berharap agar warga setempat dapat segera kembali menempat huniannya kedepannya," kata Head of CSR MNC Group Tengku Havid, di Petojo Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (27/10/2023).

Bantuan yang diserahkan merupakan kebutuhan yang memang diperlukan agar anak-anak terdampak kebakaran dapat kembali bersekolah. Saat kejadian kebakaran, seluruh barang tidak dapat terselamatkan termasuk peralatan bersekolah.

"Bantuan yang kami berikan khusus untuk bidang pendidikannya yaitu, buku-buku buat anak-anak, peralatan sekolahnya, kami berilan juga seragam dan sepatu," ucap Havid.

Havid berharap, bantuan tersebut bisa meringankan anak-anak di Petojo Selatan, dan bisa fokus untuk mengejar pendidikannya di sekolah.

"Kami berharap juga selain dari MNC Peduli, ada juga dari masyarakat yang lain, yang membantu, masih banyak kebutuhan yang diperlukan oleh keluarga kita yang disini untuk bisa kembali normal dalam kehidupannya," pungkas Havid.

Editor: Faieq Hidayat

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut