Mobil Tabrak Truk yang Sedang Menambal Ban di Cengkareng, Sopir Tewas
JAKARTA, iNews.id - Mobil minibus menabrak truk yang sedang menambal ban di Jalan Pintu Air Ring Road, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (6/1/2022) malam. Akibatnya sopir mobil berinisial ZAE tewas.
Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Barat AKP Hartono mengatakan, peristiwa bermula mobil yang dikemudikan ZAE melaju dari Jalan Ring Road Kamal Raya menuju arah utara.
"Sesampainya di dekat tempat tambal ban Bintang Parna menabrak bodi belakang kendaraan mixer (truk molen) B-9755-UIN pengemudi WIT yang sedang berhenti menambal ban belakang," kata Hartono saat dikonfirmasi, Jumat (7/1/2022).
Setelah menabrak, ZAE langsung meninggal dunia di lokasi. Sedangkan sopir truk inisial WIT tidak mengalami luka-luka.
"Kendaraan Daihatsu sigra B-2606-BZT rusak pada bodi depan dan kaca depan pecah. Kendaraan Mixer B-9755-UIN rusak pada bodi belakang lecet," katanya.
Editor: Faieq Hidayat