Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bawa Uang Rp450 Juta, Karyawan Terluka Saat Lawan 4 Rampok di Bekasi
Advertisement . Scroll to see content

Ngeri! Karyawati Dikejar Begal Bersajam di Bekasi, Korban Terluka

Rabu, 06 November 2024 - 18:09:00 WIB
Ngeri! Karyawati Dikejar Begal Bersajam di Bekasi, Korban Terluka
Karyawati di Bekasi nyaris menjadi korban pembegalan terekam kamera CCTV. (Foto istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Karyawati di Bekasi nyaris menjadi korban pembegalan di kawasan Industri MM 2100, Jalan Raya Irian II, Desa Danau Indah, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Rabu (6/11) dini hari. Korban dikejar dengan kawanan begal bersenjata tajam.

Dalam rekaman CCTV, karyawati itu tengah melintas menggunakan sepeda motornya. Tiba-tiba, pelaku begal berjumlah dua orang dengan satu motor memepet kendaraannya.

Sontak korban langsung memutarbalikkan kendaraannya dan memilih menuju pabrik yang berada di jalan raya tersebut. Pelaku saat itu terlihat tetap mengejar korban untuk mengambil harta milik korban.

"Korban berteriak kemudian pihak sekuriti (pabrik) mendengar teriakan korban dan langsung menghampiri TKP," kata Kapolsek Cikarang Barat Kompol Gurnald, Rabu (6/11/2024).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut