Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 3 Jalur Alternatif Jakarta Tangerang Kota yang Wajib Dicoba Saat Macet Total, Nomor 2 Jarang Diketahui!
Advertisement . Scroll to see content

Pipa Air Bocor di Jalan Gatot Subroto Jakpus, Layanan Palyja Terganggu

Minggu, 06 Februari 2022 - 02:09:00 WIB
Pipa Air Bocor di Jalan Gatot Subroto Jakpus, Layanan Palyja Terganggu
Layanan air bersih di sejumlah wilayah DKI Jakarta terganggu imbas bocornya pipa air milik PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Sabtu (5/2/2022). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pipa air milik PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) bocor di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Sabtu (5/2/2022). Hal itu membuat pasokan air akan terganggu bagi sejumlah wilayah di Jakarta saat masa perbaikan.

"PALYJA memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Pekerjaan perbaikan sedang berlangsung dan pasokan air terganggu sejak 5 Februari 2022 pukul 20.00 WIB sampai 6 Februari 2022 pukul 13.00 WIB. Suplai air akan kembali normal secara bertahap pada tanggal 6 Februari 2022 pukul 16.00 WIB," kata Corporate Communications & Social Responsibilities Division Head PALYJA Lydia Astriningworo dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (5/2/2022).

Lydia mengimbau agar pelanggan mengisi bak penampungan dan menghemat penggunaan air.

"PALYJA mengimbau kepada seluruh pelanggan agar mengisi bak-bak penampungan dan menghemat penggunaan air, guna mengantisipasi gangguan suplai air," ujarnya.

Adapun wilayah yang akan terdampak suplai air terhenti di antaranya Kuningan Timur, Kuningan Barat, Kramat Pela, Grogol Utara, Grogol Selatan, Senayan, Rawa Barat, Menteng Dalam, Kebayoran Lama Utara, Melawai, Gunung, Mampang Prapatan, Petogogan, Selong, dan sekitarnya.

PALYJA terus bersinergi dengan pihak-pihak terkait untuk menyelesaikan pekerjaan ini sesuai jadwal sehingga pelayanan PALYJA dapat segera kembali normal. 

"Armada mobil tangki juga disiagakan untuk mengantisipasi keadaan darurat, seperti rumah sakit, tempat ibadah dan yayasan sosial," tuturnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut