Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bahlil Ungkap Kajian Proyek Ekosistem Kendaraan Listrik Rampung Akhir Tahun Ini
Advertisement . Scroll to see content

Pj Gubernur DKI Heru Jamin Kendaraan Listrik Tak Kena Ganjil Genap: Bebas Emisi dan Antibising

Senin, 21 November 2022 - 06:58:00 WIB
Pj Gubernur DKI Heru Jamin Kendaraan Listrik Tak Kena Ganjil Genap: Bebas Emisi dan Antibising
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Kepala KSP Moeldoko mengikuti acara "Electric Vehicle Funday" dengan konvoi menggunakan kendaraan berbasis listrik pada Minggu (20/11/2022). (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mendorong konversi kendaraan berbasis bensin ke listrik. Untuk mewujudkannya, Heru menjamin kendaraan listrik milik masyarakat dapat keistimewaan tak kena ganjil genap.

"Sementara kendaraan berbasis listrik milik masyarakat nantinya bisa mendapat keistimewaan bebas dari aturan ganjil genap, karena bebas emisi dan antibising," tulis Heru dalam laman Instagram @herubudihartono dikutip Senin (21/11/2022).

Dia menjelaskan konversi kendaraan menjadi berbasis listrik di Jakarta dilakukan secara bertahap dimulai dari transportasi umum yakni bus Transjakarta.

"Pemprov DKI Jakarta bersama kementerian terkait berkomitmen untuk mendukung konversi kendaraan menjadi berbasis listrik. Dimulai secara bertahap dari kendaraan umum seperti Transjakarta dan kendaraan dinas Pemprov DKI Jakarta," ucapnya.

Heru bersama sejumlah pejabat mulai dari Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, Menteri ESDM Arifin Tasrif, Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Santyabudi hingga komedian Andre Taulany menggelar acara "Electric Vehicle Funday" dengan konvoi menggunakan kendaraan berbasis listrik pada Minggu (20/11/2022).

Heru dan Moeldoko nampak menggunakan vespa jadul berbasis listrik dengan plat nomor putih biru.

"Saya bersama rombongan pejabat pemerintah pusat mengikuti konvoi kendaraan motor listrik "Electric Vehicle Funday" dimulai dari Balai Kota DKI Jakarta hingga Bundaran HI, Jakarta Pusat. Konvoi ini merupakan bagian dari kampanye untuk mempromosikan kendaraan listrik yang ramah lingkungan sebagai masa depan transportasi kita," ujar Heru.

Lebih lanjut, mantan Wali Kota Jakarta Utara itu menjelaskan kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta bersama Kementerian Perhubungan, Kementerian ESDM serta Kementerian BUMN.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut