Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Inara Rusli Pastikan Ada Wali saat Nikah Siri dengan Insanul Fahmi!
Advertisement . Scroll to see content

Plaza Indonesia Putus Kerja Sama dengan Vendor K9 Buntut Sekuriti Pukul Anjing Penjaga

Jumat, 07 Juni 2024 - 19:00:00 WIB
Plaza Indonesia Putus Kerja Sama dengan Vendor K9 Buntut Sekuriti Pukul Anjing Penjaga
Video petugas sekuriti memukul anjing penjaga di kawasan Plaza Indonesia (Tangkapan layar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pengelola Plaza Indonesia memutuskan kerja sama dengan vendor sekuriti K9. Pemutusan kerja sama dilakukan buntut insiden viral sekuriti mal Plaza Indonesia memukul anjing penjaga.

Plaza Indonesia menilai vendor telah gagal menerapkan standar operasional yang diterapkan pengelola mal.

"Kami memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama terhadap pihak tersebut, berlaku saat ini juga," tulis keterangan Plaza Indonesia, dikutip Jumat (7/6/2024).

Pengelola menjelaskan, anjing yang dianiaya itu bernama Fay, berusia 2 tahun. Fay yang merupakan anjing berjenis Belgian Malinois itu sudah bertugas di Plaza Indonesia sejak Januari 2024.

"Kami selalu menjunjung tinggi integritas dan memberikan standar terbaik dan etis," kata Plaza Indonesia.

Pihak mal sudah memeriksa kondisi Fay. Hal itu untuk memastikan Fay dalam keadaan sehat.

"Kami mohon maaf atas insiden tersebut dan berterima kasih atas pengertian anda," tulis Plaza Indonesia.

Sebelumnya, video aksi seorang petugas sekuriti yang memukul anjing penjaga di kawasan mal Plaza Indonesia viral di media sosial. Video ini memicu kemarahan para pencinta hewan dan netizen yang mendesak pengelola segera menindak tegas pelaku.

Dalam video yang viral di media sosial dan salah satunya diposting di akun Instagram Yayasan Natha Satwa Nusantara, @nathasatwanusantara, tampak seorang petugas sekuriti memukul anjing penjaga.

"Hallo Plaza Indonesia. Ini tolong dong security-nya ditatar. Kenapa anjing itu dipukul? Kenapa harus kasar begitu?" tulis keterangan dalam video, sebagaimana dilihat iNews.id, Kamis (6/6/2024).

Editor: Reza Fajri

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut