Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui
Advertisement . Scroll to see content

Polda Metro Jaya Gelar Operasi Patuh Jaya Mulai Besok, Sasar Pengendara Lawan Arus

Minggu, 09 Juli 2023 - 14:08:00 WIB
Polda Metro Jaya Gelar Operasi Patuh Jaya Mulai Besok, Sasar Pengendara Lawan Arus
Ilustrasi Operasi Patuh Jaya (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya kembali menggelar Operasi Kewilayahan Patuh Jaya 2023 selama dua pekan yang berlangsung mulai tanggal 10 Juli hingga tanggal 23 Juli 2023. Operasi akan menargetkan pelanggar melawan arus hingga penggunaan rotator. 

"Melawan arus, berkendara dibawah pengaruh alkohol, menggunakan ponsel saat mengemudi, melebihi batas kecepatan, berkendara dibawah umur (tidak memiliki SIM), tidak dilengkapi dengan perlengkapan yang standar, tidak dilengkapi dengan STNK, melanggar marka atau bahu jalan dan kendaraan yang memasang rotator atau sirine tidak sesuai aturan, " tulis Instagram TMC Polda Metro Jaya, Minggu (9/7/2023).

Kemudian sasaran untuk kendaraan bermotor roda dua adalah tidak menggunakan helm standar nasional Indonesia (SNI), berboncengan lebih dari satu orang. 

Selanjutnya sasaran untuk kendaraan bermotor roda empat atau lebih adalah tidak menggunakan sabuk saat mengemudi, tidak memenuhi persyaratan layak jalan, dan menertibkan kendaraan yang memakai plat RFS/RFP.

Namun pihak Polda Metro Jaya belum bisa menjelaskan mengenai jumlah personel dan titik lokasi yang akan menjadi Operasi Patuh Jaya 2023.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut