Prakiraan Cuaca Jakarta 26 November, Hujan Disertai Angin Guyur Jaksel dan Jaktim
JAKARTA, iNews.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan adanya potensi hujan di sebagian wilayah DKI Jakarta pada, Sabtu (26/11/2022). Hujan disertai petir dan angin kencang diprediksi akan terjadi di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian wilayah Jaksel dan Jaktim pada siang dan sore hari," tulis BMKG lewat laman resminya, Sabtu (26/1/2022).
Sementara itu, sebagian wilayah DKI Jakarta lainnya seperti Jakarta Barat dan Jakarta Pusat akan mengalami hujan ringan pada siang hari.
Cuaca cerah berawan sepanjang hari diprediksi terjadi di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Untuk wilayah Jaksel, Jaktim, Jakbar, Jakpus diprediksi berawan di malam hari.
Kemudian, suhu udara di enam wilayah Ibukota Jakarta berada di kisaran antara 25-32 derajat celsius. Untuk tingkat kelembaban udara Jakarta berada di kisaran 65 hingga 95 persen.
Editor: Nur Ichsan Yuniarto