Pria yang Loncat dari Fly Over Jatipulo Palmerah Ditemukan Tewas
JAKARTA, iNews.id - Tim Search and Rescue (SAR) gabungan menemukan pria berinisial H (45) yang loncat dari fly over di Kelurahan Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat, Minggu (3/9/2023). Korban ditemukan dalam keadaan tak bernyawa.
Komandan Tim Rescue Kantor SAR Jakarta, Ahmad Nur Imam, menyebutkan jenazah korban ditemukan pukul 08.00 WIB. Jasad ditemukan oleh masyarakat sekitar 500 meter dari lokasi korban menceburkan diri.
"Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat, akhirnya tim SAR gabungan melakukan proses evakuasi terhadap korban kemudian kita bawa menuju RSCM untuk proses selanjutnya," kata Imam dalam keterangannya, Minggu (3/9/2023).
Dia mengatakan, tim SAR dibagi dalam dua kelompok untuk pencarian korban. Tim pertama, kata dia, melakukan upaya penyisiran menggunakan rubber boat di sepanjang aliran Banjir Kanal Barat hingga radius 2 km dari lokasi kejadian.
“Kemudian tim kedua melakukan penyisiran secara visual melalui jalur darat di sepanjang bantaran Banjir Kanal Barat hingga radius 2 km dari lokasi kejadian,” ujarnya.
Sebagaimana diberitakan, pria bernama Haerudin melompat dari fly over di Kelurahan Jatipulo, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Jumat (1/9/2023) pukul 19.45 WIB. Berdasarkan keterangan saksi, terdengar suara cukup keras saat korban masuk ke air setelah melompat dari jembatan.
Saksi sempat melihat korban muncul ke permukaan air kemudian tenggelam. Setelahnya, peristiwa itu dilaporkan ke tim SAR.
Editor: Rizky Agustian