Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bawa Uang Rp450 Juta, Karyawan Terluka Saat Lawan 4 Rampok di Bekasi
Advertisement . Scroll to see content

Puluhan Korban Penipuan Arisan Online Geruduk Rumah Guru di Bekasi

Sabtu, 16 Oktober 2021 - 15:46:00 WIB
Puluhan Korban Penipuan Arisan Online Geruduk Rumah Guru di Bekasi
Puluhan korban penipuan arisan online menggeruduk rumah guru di Kampung Bulaktemu, Desa Sukabudi, Bekasi. (Foto ist).
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Puluhan korban penipuan arisan online menggeruduk rumah ketua arisan online yang berada di Kampung Bulaktemu, Desa Sukabudi, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Sabtu (16/10/2021). Sebelum ke rumah pelaku, para korban penipuan juga sempat mendatangi Sekolah Dasar Negri (SDN) Sukadaya 01.

Puluhan korban yang didominasi oleh ibu-ibu ini mendatangi rumah pelaku, dengan membawa kertas karton yang bertuliskan tuntutan dan memasang foto pelaku. Para korban meminta agar uangnya dikembalikan. 

Namun aksi tersebut dihadang oleh orang tua pelaku, yang tidak mengizinkan para korban masuk ke dalam rumah. Sedangkan pelaku yang berprofesi guru SDN Sukadaya 01 tidak mau menemui korban.

Menurut keterangan salah satu korban penipuan arisan, Maisaroh mengatakan kasus penipuan ini sudah terbongkar dari satu tahun yang lalu. Namun sampai sekarang tidak ada etikad baik dari pelaku untuk mengganti uang korban, hanya sebatas menjanjikan saja.

”Arisan ini sudah berjalan dua tahun. Tapi satu tahun terakhir ini sudah ketahuan bahwa nggak benar. Makanya kita minta uang dikembalikan, tapi sampai saat ini hanya di janjikan saja,” katanya di lokasi. 

Menurut dia, aksi modus arisan online ini berhasil diketahui setelah banyak anggota fiktif. Hal itu mengingat, dari grade Rp30 juta, dengan biaya per orang Rp1 juta.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut