Rano Karno Minta CFD Digelar di Kawasan Museum Bahari untuk Dongkrak Jumlah Pengunjung
JAKARTA, iNews.id - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno meminta menggelar hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) akhir pekan di sekitar Museum Bahari, Penjaringan, Jakarta Utara. Menurutnya, cara tersebut menjadi salah satu cara untuk menggaet pengunjung.
"Baru saja tadi pagi saya memimpin satu rapat dengan Dinas Perhubungan, apa hubungannya dengan museum ini? Tadi saya minta secara khusus kepada Dinas Perhubungan kita untuk memberikan ruang kunjungan bagi museum kita," ucap Rano dalam sambutan pembukaan Pameran Kebudayaan Sriwijaya di Museum Bahari, Senin (11/8/2025).
Rano berharap, dengan adanya gelaran CFD di sekitar Museum Bahari bisa mendongkrak jumlah pengunjung.
"Saya minta hari Sabtu/Minggu minimal satu hari transportasi di wilayah ini bisa kita kosongkan agar jumlah pengunjung ke museum kita meningkat," tuturnya.
Pria yang akrab disapa Bang Doel ini menegaskan, museum di Jakarta tidak hanya menjadi tempat kosong. Dia menilai, museum yang berisi sejarah dapat dinikmati anak cucu ke depan.
"Jadi itu salah satu usaha kami agar museum bukan hanya menjadi tempat yang kosong, tapi museum berisi sejarah untuk anak cucu kita," kata dia.
Editor: Aditya Pratama