Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Siswi SMA Tangerang yang Hilang Sempat Berada di Hotel Sebelum Ditemukan
Advertisement . Scroll to see content

Siswi SMA Tangerang yang Hilang Ditemukan di Jakpus, Polisi Usut Dugaan Pidana

Kamis, 13 November 2025 - 15:38:00 WIB
Siswi SMA Tangerang yang Hilang Ditemukan di Jakpus, Polisi Usut Dugaan Pidana
Ilustrasi. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - Siswi SMA berinisial MGH alias G (16) yang dilaporkan hilang ditemukan dalam selamat di Cikini, Jakarta Pusat (Jakpus). Polisi mendalami unsur pidana dalam hilangnya remaja tersebut.

“Kami akan terus melakukan pemeriksaan dan pengumpulan alat bukti untuk memastikan ada atau tidaknya unsur pidana sesuai Pasal 332 KUHP,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota Kompol Awaludin Kanur, Kamis (13/11/2025).

Sementara itu, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Raden Muhammad Jauhari mengatakan sebelum ditemukan di Cikini, MGH sempat terdeteksi di hotel kawasan Jakarta Pusat.

“Dari hasil penelusuran, diketahui bahwa korban sempat berada di Hotel D’Paragon, Manggarai, Jakarta Selatan,” kata dia.

Dia menjelaskan, sebelum ke hotel, MGH sempat berada di kawasan Manggarai, Jakarta Selatan. Dari Manggarai, korban kemudian ke hotel kawasan Jakarta Pusat.

Selanjutnya, kata dia, korban meninggalkan hotel pukul 11.30 WIB. Korban pergi menggunakan ojek online.

“Sebelum akhirnya meninggalkan lokasi sekitar pukul 11.30 WIB. Rekaman CCTV hotel menunjukkan korban keluar menggunakan jasa ojek online menuju Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat,” ujar dia.

Dia menambahkan pihaknya yang telah mengetahui kepastian keberadaan korban langsung menuju ke lokasi. Korban pun akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan selamat sekitar pukul 15.56 WIB.

“Korban berhasil ditemukan duduk seorang diri di depan kantin kawasan Taman Ismail Marzuki,” ungkapnya.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut