Tiba di Rumah Duka, Menaker Hanif Bopong Peti Jenazah Herman Sikumbang
JAKARTA, iNews.id - Jenazah gitaris grup band Seventeen, Herman Sikumbang, tiba di rumah duka kompleks Perumahan DPR RI, Kalibata, Jakarta Selatan. Isak tangis pecah ketika menyambut kedatangan musisi yang juga calon anggota legislatif (caleg) dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.
Pantauan iNews, Menteri Tenaga Kerja (Menaker), Hanif Dhakiri, turut mengusung peti jenazah Herman Sikumbang ke dalam rumah duka, yang juga kediaman Anggota DPR RI, Abdul Kadir Karding.
"Saya, sebagai kader PKB, sekaligus menteri di Kabinet Kerja menyampaikan turut berduka cita atas musibah yang menimpa korban dan keluarganya, terutama sahabat saya Herman Sikumbang," kata Hanif di rumah duka kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (24/12/2018) dini hari.
Herman dikenal sebagai sosok yang baik dan sangat bersahaja. Meski baru turun ke dunia politik, Hanif menilai, dia juga kader yang ideologis, dan konsisten dalam memperjuangkan sikap.
Namun, di satu sisi, gitaris Seventeen ini juga sosok yang santun, serta siap bekerja keras. Maka itu, banyak pengurus PKB dan juga warga dapilnya yang suka dengan Herman.
"Dia ini caleg PKB dari dapil (daerah pemilihan) Maluku Utara," ujar dia.
Kedatangan jenazah Herman disambut isak tangis sang istri, Juliana Moechtar. Dia ini tak henti-hentinya meneteskan air mata mengetahui sang suami tewas dalam bencana tsunami Selat Sunda.
Sebelum diterbangkan ke kampung halamannya di Maluku Utara pagi ini, sejumlah kerabat dan keluarga menggelar tahlilan untuk mendoakan mendiang Herman. Rencanannya, jasad musisi ini akan dimakamkan juga di daerah tersebut.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal